Farmasi Unisba Menyelenggarakan Kolokium Online

Pandemik Covid-19 yang sedang melanda dunia, membuat semua sektor kehidupan menjadi lumpuh termasuk dunia pendidikan. Tetapi hal ini tidak membuat Prodi Farmasi Unisba menghentikan kegiatan akademik walaupun tidak bisa dilaksanakan secara tatap muka, mode daring menjadi pilihan tepat di masa-masa seperti ini.

Farmasi Unisba memanfaatkan perkuliahan melalui platform LMS (Learning Management System) https://ekuliah.unisba.ac.id serta media penunjang lainnya. Kegiatan akademik yang diharuskan tetap bisa terlaksana dengan baik yaitu agenda Kolokium bagi Mahasiswa Tingkat Akhir, di Semester Genap Tahun Akademik 2019-2020 ini Farmasi Unisba memanfaatkan aplikasi Zoom dan Live Streaming YouTube sebagai sarana untuk melaksanakan kegiatan tersebut.

Kegiatan ini berlangsung mulai dari Senin s.d. Jumat, 13-17 Juli 2020. Walaupun diselenggarakan secara daring tetapi tidak mengurangi esensi dan tetap memperhatikan detil yang baik seperti pelaksanaan dengan metode on site. Penjadwalan yang baik, profesionalisme setiap Dosen dan Tim Penyelenggara serta sarana dan prasarana yang menunjang membuat kegiatan kolokium ini berjalan lancar.

Tampilan salah satu Breakout Room dalam pelaksanaan Kolokium

Farmasi Unisba, siap menyelenggarakan kegiatan perkuliahan dan praktikum baik melalui daring maupun luring. (RN)

Related Posts